Cara Membuat Blog Private

Sebuah blog dibuat pastinya dengan berbagai alasan, meskipun begitu inti dari semuanya yaitu untuk berbagi. Kalau suka menulis di blog, pastinya akan senang jika tulisan Anda banyak orang yang membaca, apalagi kalau disukai oleh mesin pencari seperti Google, Yahoo, atau Bing dijamin akan selalu muncul di halaman pertama dalam pencarian dengan topik yang Anda bahas, bahkan sangat memungkinkan dapat mendatangkan materi untuk Anda.
 
private public
Private or Public
Pernahkah terfikir bahwa tulisan Anda hanya boleh dibaca oleh diri sendiri atau orang-orang tertentu? Jika Anda menggunakan platform Blogger, maka bisa membuat blog menjadi private. Secara default, ketika kita membuat sebuah blog, maka pengaturannya otomatis secara publik, artinya siapapun di internet bisa melihat blog tersebut. Untuk membuat blog menjadi private, perlu untuk melakukan perubahan pada Setelan. Selengkapnya simak berikut ini:


1. Masuk ke dasbor Blogger

2. Pilih menu Setelan lalu pilih Dasar
Setelan dasar blog
Setelan Dasar
3. Pada kolom Izin, paling bawah ada tulisan Umum, yang artinya blog Anda tersedia untuk semua pembaca. Untuk menggantinya klik Edit

4. Pilih Pribadi - khusus pemilik blog atau Pribadi - khusus pembaca
  • Pribadi - khusus pemilik blog: Blog dibatasi sehingga hanya pemilik blog yang dapat membacanya. Pengunjung lain ke blog ini tidak dapat membaca pos apapun; sebaliknya mereka akan mendapatkan pesan yang menyatakan bahwa blog ini adalah blog pribadi.
  • Pribadi - khusus pembaca: Anda dapat membatasi pembaca hanya mereka yang dipilih. Namun mereka harus masuk sebelum membaca isi blog, sehingga akan menimbulkan langkah tambahan. Untuk menyimpan daftar pembaca, silahkan klik +Tambahkan pembaca lalu masukkan alamat email mereka. Terakhir jangan lupa Simpan Perubahan.
pengaturan pembaca blog
Pembaca blog
Demikian cara membuat blog menjadi private atau hanya pembaca tertentu yang ditambahkan. Untuk mengembalikannya ikuti saja langkah-langkah diatas dan terakhir pilih Umum. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Cara Membuat Blog Private"

Post a Comment